Site icon PinterPolitik.com

Relawan Tiru Pencitraan Jokowi

Relawan Tiru Pencitraan Jokowi

Kerja, kerja, ayo kita kerja. Gunting jahit, jadilah baju. (Foto: istimewa)

“Pria bodoh itu seperti sapi. Dia tumbuh dalam ukuran, bukan dalam kebijaksanaan.”


PinterPolitik.com

[dropcap]I[/dropcap]ni tahun politik, jadi jangan aneh kalau kalian lihat banyak orang yang tiba-tiba jadi rajin ikut kerja bakti, rajin kritisi pemerintah, rajin mikirin ketimpangan sosial, rajin mikirin gimana regulasi bisa bekerja maksimal dan rajin mikirin gimana caranya dapetin simpati orang di sekitar.

Bagus memang kalau tahun politik kayak gini masih banyak yang mau dan rajin bicara tentang bagaimana negara ini bisa berkontribusi maksimal untuk sosial. Tapi alangkah eloknya jika kerajinan ini tidak terhenti sampai di penghujung tahun politik, seperti yang sudah-sudah gengs. Betul apa betul?

Contoh kerajinan yang eyke maksud nih gengs, kayak segelintir masyarakat di Jawa Barat. Sejumlah orang di sana kabarnya mendadak rajin membentuk organisasi relawan yang bernama Barisan Muda Relawan Jokowi alias Badar Jokowi.

Mereka juga mendadak menjadi rajin membuat berbagai aksi, salah satu aksinya adalah kerja bakti membersihkan masjid dan lingkungan di daerah Bandung.

Kalau Jokowi dibilang anti rakyat, relawan Jokowi jadi rajin bersih-bersih rumah warga se-RW gitu kah? Share on X

Duh, semoga saja aksi ini enggak diprotes sama marbot dan petugas kebersihan lingkungan Pemprov Bandung ya gengs. Soalnya job desk-nya diambil alih sama relawan. Ckckckc.

Menurut Ketua Badar Jokowi Sutrisno, kegiatan bakti sosial ini dilakukan sebagai bentuk kerja nyata untuk menunjukkan sesuatu yang bermanfaat bagi masyarakat sekitar, serta menguatkan kembali budaya gotong-royong yang biasa dilakukan di masyarakat.

Weh ati-ati tuh bang kalau bilang aksi tersebut bermanfaat untuk masyarakat sekitar. Bisa-bisa nanti marbot dan petugas kebersihan Pemprov Bandung tersinggung lagi kalau kerjaannya ternyata enggak dianggap bermanfaat buat warga sekitar. Weleh-weleh.

Di luar itu, apa yang dikerjakan Badar Jokowi merupakan wujud bahwa stigma negatif yang menyebut Jokowi sebagai sosok yang anti Islam maupun sebaliknya tidak lagi mempengaruhi kalangan akar rumput. Faktanya di tingkat akar rumput, kaum muslim masih mampu menilai secara objektif keberhasilan kepemimpinan Jokowi selama ini.

Hmmm, gimana nih menurut kalian gengs? Jadi kalau Jokowi dibilang anti agama yang lain, apa relawan jadi rajin bersihin tempat-tempat ibadahnya juga ya gengs?

Atau kalau Jokowi dibilang anti rakyat, relawan Jokowi jadi rajin bersih-bersih rumah warga se-RW ya gengs? Atau gimana nih? Untung Jokowi enggak dibilang anti militer ya. Kalau sampai dibilang anti militer, bisa-bisa relawan minjem tank untuk dibersihin tuh. Hahaha.

Btw gengs, menurut kalian apa yang dilakukan relawan Jokowi ini apakah sudah mencerminkan sifat Jokowi? Kalau menurut eyke sudah mencerminkan sifatnya Jokowi banget tuh, terutama sifatnya Jokowi yang sering bikin pencitraan. Upss, wkwkwkw. (G35)

Exit mobile version