Site icon PinterPolitik.com

PKS Berbunga-bunga

PKS - Partai Keadilan Sejatera PKS dan Prabowo

Presiden PKS Sohibul Iman. (Foto: Requisitoire Magazine)

“Bagai melayang di angkasa hatiku berbunga-bunga. Betapa indahnya jatuh cinta terpanah asmara…” Lirik Lagu Laluna – Berbunga-Bunga


PinterPolitik.com

[dropcap]J[/dropcap]adwal pendaftaran Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 sudah di depan mata, kok PKS masih belum menentukan sikap dukungan? Emang Prabowo masih belum legowo menjadikan salah satu dari 9 kader PKS untuk jadi cawapresnya? Oalahh, kan katanya udah sering konsultasi tuh, masa maju mundur maju mundur aja. Duh… duh…

Hmm, makin lama tingkah PKS kok makin misterius ya. Kalau ditanya jawabannya nggak pasti. Misalnya aja Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Hidayat Nur Wahid, waktu ditanya malah bilang “mbok ya sabar”. Lha, ini yang lagi ditanya Hidayat Nur Wahid apa Joko Widodo? Hehe.

Lagian nih ya, kalau emang mau mengusung capres di luar Prabowo, mbok ya buru-buru. Kan harus nyari partai pendukung dulu. Inget lho, waktu pemilu kemarin cuma dapet jatah kursi berapa? Di bawah 10%, tho? Eh, tapi emang masih sempet ya? Sanggup mengusung poros ketiga? Ku sedikit ragu nich. Hihi

Ngomong-ngomong, tak disangka tak dinyana, kemarin Habib Salim Segaf Al Jufri muncul dalam rekomendasi Ijtima Ulama untuk mendampingi Prabowo Subianto di Pilpres 2019. Uwaahh, mantap betul. Lagi berbunga-bunga dong sekarang? Uhuyyyy!!

Jadi gaess, kemarin ada dua nama cawapres yang menjadi rekomendasi Ijtima Ulama untuk mendampingi Prabowo di Pilpres mendatang, yakni Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al Jufri dan Ustaz Abdul Somad.

Wah, makin semangat dong ya buat maju Pilpres tahun depan. Secara Ustaz Abdul Somad sudah memberikan penolakan secara halus. Berarti kalo Prabowo emang nurut sama ulama, harusnya dia pilih Salim Segaf AlJufri. Ya dongss? Kan koalisi keumatan, masa membantah titah ulama. Hihihi.

Okelah kalau begitu, eike cuma bisa berdoa semoga Prabowo mengikuti saran ulama. Biar happy ending gituuu, kan capek dari kemarin tarik ulur mulu. Dukung enggak dukung enggak, ealahhh hayati yang melihatnya pun ikut lelah Bang. Wkwkwk.

Oh ya, nanti kalau udah ada kepastian, jangan lupa bisikin eike ya. Janji deh nggak bakal ngadu ke Pakde Jokowi. Eike ngerti kok kalo lagi pada main tunggu-tungguan. Hehehe. (E36)

Exit mobile version