HomeCelotehNaiknya Saham Politik Sandiaga Uno

Naiknya Saham Politik Sandiaga Uno

“Ku naiki anak tangga tuk melihat parasmu yang cantik. Tak sedetik ku menduga kau dengan yang lain,” – RAN, Begitu Saja


Pinterpolitik.com

Saham perusahaan Sandiaga Uno sepertinya sedang menanjak nih. Jadi pada Senin 14 Oktober 2019 lalu, harga saham PT Saratoga Investama Sedaya Tbk (SRTG) menguat pada penutupan sesi I sebesar Rp 3.680 per saham atau naik 0,27%.

Sebenarnya mungkin saham perusahaan Pak Sandiaga ini memang sedang moncer. Jadi dalam 5 hari perdagangan terakhir, saham SRTG ini naik 1,66%. Wah, mantap Pak Sandi, bisa jadi semacam penghibur lah ya setelah melewati Pilpres yang melelahkan.

Nah, selain saham perusahaannya yang sedang menanjak, saham politik Pak Sandi ini juga bisa saja ikut-ikutan menanjak. Jadi, Pak Sandi ini kan banyak dibicarakan sebagai sosok yang potensial untuk berlaga di Pilpres 2024 nanti, nah belakangan ini boleh jadi ada gambaran kalau potensi itu masih terjaga.

Kalau ada yang memperhatikan, pimpinan MPR ini sepertinya lagi rajin melakukan kunjungan ke sosok-sosok berpengaruh di politik Indonesia.

Di antara kunjungan-kunjungan itu, ada sosok yang ditemui pasti sudah diakui pengaruh politiknya seperti Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Ketua Umum Partai Partai Gerindra Prabowo Subianto.

Saham perusahaan naik, saham politik ikutan naik. Mantap Pak Sandi. Share on X

Ternyata, selain menemui sosok-sosok yang pengaruhnya sudah diakui itu, para pimpinan MPR tersebut juga menemui Pak Sandi. Jadi, Pak Sandi ini diakui oleh para pimpinan MPR sebagai sosok politisi yang cukup kuat di mata generasi milenial.

Wah, ternyata Pak Sandi pengaruhnya sudah diakui oleh para pimpinan MPR. Kan, kalau resminya pimpinan MPR ini berkunjung untuk memberikan undangan pelantikan presiden. Tapi, sepertinya tidak semua orang yang diundang pelantikan ini dikunjungi langsung oleh para pimpinan tersebut.

Kalau sudah begini, mungkin saham politik Pak Sandi sudah menanjak seperti saham perusahaannya di lantai bursa. Coba kalau diperhatikan, Pak Sandi ini diperlakukan oleh MPR seperti Bu Mega dan Pak Prabowo. Cie, Pak Sandi.

Kayaknya kita harus menunggu nih, apakah saham politik Pak Sandi ini akan terus meningkat hingga tahun 2024. Kala dari rumor yang beredar, Pak Sandi ini kan disiapkan jadi menteri untuk kabinet Pak Jokowi.

Sekarang ini, beliau kan mengaku bisa berkontribusi di luar kabinet, jadi gak harus masuk kabinet. Kita tunggu aja nih, Pak Sandi menaikkan saham politiknya ini dengan menteri atau dengan berada di luar kabinet. (H33)

► Ingin lihat video menarik lainnya? Klik di bit.ly/PinterPolitik

Ingin tulisanmu dimuat di rubrik Ruang Publik kami? Klik di bit.ly/ruang-publik untuk informasi lebih lanjut.

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

#Trending Article

More Stories

Membaca Siapa “Musuh” Jokowi

Dari radikalisme hingga anarko sindikalisme, terlihat bahwa ada banyak paham yang dianggap masyarakat sebagai ancaman bagi pemerintah. Bagi sejumlah pihak, label itu bisa saja...

Untuk Apa Civil Society Watch?

Ade Armando dan kawan-kawan mengumumkan berdirinya kelompok bertajuk Civil Society Watch. Munculnya kelompok ini jadi bahan pembicaraan netizen karena berpotensi jadi ancaman demokrasi. Pinterpolitik Masyarakat sipil...

Tanda Tanya Sikap Gerindra Soal Perkosaan

Kasus perkosaan yang melibatkan anak anggota DPRD Bekasi asal Gerindra membuat geram masyarakat. Gerindra, yang namanya belakangan diseret netizen seharusnya bisa bersikap lebih baik...