HomeCelotehGerindra (Makin) Kebakaran Jenggot

Gerindra (Makin) Kebakaran Jenggot

Dukungan bagi Jokowi di Pilpres 2019 semakin panjang, kader Gerindra sepertinya mulai tak sabar menunggu kesungguhan Prabowo.


PinterPolitik.com

“Hasil besar membutuhkan ambisi yang besar pula.” ~ Heraclitus

[dropcap]A[/dropcap]khirnya setelah sekian lama menimbang, PDI Perjuangan memutuskan untuk kembali mengusung Jokowi di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 mendatang. Keputusan yang sebagian orang bukan kabar mengejutkan ini, ternyata membuat pihak seberang jadi dag dig dug enggak keruan? Hmm, kenapa ya?

Kalau dihitung-hitung, dari minimal 112 kursi yang dibutuhkan seorang calon presiden untuk bisa maju di Pilpres, Jokowi kini sudah mendapatkan 290 kursi dari lima partai yang sudah mendeklarasikan dirinya. Itu aja belum termasuk partai baru lho, seperti PSI. Weeh, apakah jumlah kursi ini sudah menjamin kemenangan bagi dirinya?

Gara-gara makin banyak partai politik yang sudah melakukan deklarasi mendukung Jokowi, wajar saja kalau pihak seberang jadi makin kebakaran jenggot. Hmmm, siapa lagi sih kalau bukan Fadli Zon, sang wakil ketua umum Gerindra. Lha kalau satu persatu partai dukung Jokowi semua, nanti Gerindra ama siapa dong koalisinya?

Lho, lho, lho, bukannya masih ada PKS dan PAN yang akan selalu setia mendampingi ya? Mungkin, Fadli merasa kecut juga ya kalau nanti mereka harus berhadapan dengan koalisi gendut? Hmmm, koalisinya dikit kalau jagoannya hebat masih bisa tetap menang juga kan? Memangnya enggak percaya diri ya?

Eiiits, bukannya enggak percaya diri sih. Buktinya Fadli masih aja keukeuh bilang Prabowo pasti menang. Hmmm, terus kenapa jadi pingin Prabowo cepat-cepat deklarasikan diri? Belanda masih jauh kan? Mungkin aja Mantan Danjen Kopassus itu masih mikir-mikir atau ngecek ombak di Pilkada dulu.

Baca juga :  Hasan Nasbi-Qodari 24 Jubir Satset

Atau mungkin, Gerindra takut ditinggal Demokrat ya? Secara PDI Perjuangan juga udah mulai membuka dialog dengan AHY tuh. Uups, bahkan PAN maupun PKS juga naga-naga-nya ada ketertarikan juga dengan Jokowi nih. Duuuh bener juga ya, kalau sebagian besar partai ngarahnya ke Jokowi, terus Gerindra masa ditinggal sendirian?

Makanya itu, Fadli dan kader Gerindra lainnya jadi makin memburu Prabowo. Gimana sih, Februari yang katanya mau deklarasi aja malah batal. Terus mau sampai kapan nunggunya? Masa sampai lebaran kuda? Hmmm, biar yakin kalau Prabowo benar-benar akan jadi calon presiden, Fadli pun janji lagi. Maret, Prabowo bakal deklarasi. Hmmm, bener nih? Ngebual lagi ga nih? Kita tunggu aja. (R24)

Artikel Sebelumnya
Artikel Selanjutna
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

#Trending Article

More Stories

Informasi Bias, Pilpres Membosankan

Jelang kampanye, pernyataan-pernyataan yang dilontarkan oposisi cenderung kurang bervarisi. Benarkah oposisi kekurangan bahan serangan? PinterPolitik.com Jelang dimulainya masa kampanye Pemilihan Presiden 2019 yang akan dimulai tanggal...

Galang Avengers, Jokowi Lawan Thanos

Di pertemuan World Economic Forum, Jokowi mengibaratkan krisis global layaknya serangan Thanos di film Avengers: Infinity Wars. Mampukah ASEAN menjadi Avengers? PinterPolitik.com Pidato Presiden Joko Widodo...

Jokowi Rebut Millenial Influencer

Besarnya jumlah pemilih millenial di Pilpres 2019, diantisipasi Jokowi tak hanya melalui citra pemimpin muda, tapi juga pendekatan ke tokoh-tokoh muda berpengaruh. PinterPolitik.com Lawatan Presiden Joko...