HomeCelotehFredrich, Si Raja Ngeluh

Fredrich, Si Raja Ngeluh

“Selama kita masih hidup tidak ada hukuman, yang ada adalah peringatan agar kita memperbaiki diri.” ~ Mario Teguh


PinterPolitik.com

[dropcap]M[/dropcap]antan pengacara Setya Novanto yang terjerat kasus korupsi KTP-el, Fredrich Yunadi memang ikut terjerumus dalam pusaran kasus. Walaupun tak ikut korupsi, tapi Fredrich menjadi batu pengganjal saat dilakukan penyidikan untuk Setya Novanto.

Sudah tau jadi penghambat. Ehhh bukannya kapok, Fredrich lagi dan lagi memancing komentar karena tingkahnya yang neko –neko. Minta inilah, minta itulah.

Fredrich harusnya ikuti saja proses hukum yang berjalan, jangan malah minta yang aneh – aneh. Emangnya Fredrich ga sadar apa yang sudah dilakukannya ya? Jangan mentang – mentang pengacara, jadi tahu celah buat melakukan pembelaan. Ikuti aja, kalau benar bilang benar, kalau salah bilang salah.

Setidaknya ada pembelajaran, cara untuk berkata jujur itu gimana, weleeeeh weleeeh. Lagian suruh siapa coba, udah enak jadi pengacara ehhh malah banting setir jadi sutradara drama begitu? Hadeuuuhhh, keren juga engga itu drama, namanya aja drama kocak, weleeeh weleeeh.

Ujung –ujungnya kena batunya sendiri, enak kan? Hmmm, giliran harus mempertanggungjawabkan tingkah lakunya, kok Fredrich malah banyak mintanya ya. Minta apaan emang?

Jangan sampe aja Fredrich minta liburan ke luar negeri, tahu sendiri kan gimana parlentenya pengacara kondang yang satu ini, weleeeeh weleeeh, Rp 5 miliar dibuang buat sekali liburan, ampun dah ah.

Awalnya sih, Fredrich minta supaya jangan ada sedikit pun tayangan CCTV yang diputar, lah emangnya kenapa? Supaya taulah apa yang sebenernya dilakukan di Rumah Sakit pas Setya Novanto dirawat, siapa tahu kan bikin kita jadi sedih dan terharu.

Terharunya bukan karena sakitnya, tapi karena hadeuuuhhh ini orang bikin drama begini amat ya, ketahuan banget, upppsss weleeeeh weleeeeh.

Belakangan ini Fredrich minta aneh – aneh lagi, hadeuuuhhh, banyak banget maunya dah. Fredrich kini minta untuk ditahan di rumah aja, alias jadi tahanan rumah. Woailaaahhh, enak bener tinggal di rumah, kayak ga ada apa – apa gitu? Ngerasa ga ngelakuin salah apa – apa hah?

Bukannya begitu, katanya sih, Fredrich sakit jantung. Hmmm, suruh periksa aja dulu ke Rumah Sakit supaya jelas dan ga ada drama lagi. Terdakwa lain sih banyak yang sakitnya lebih parah dari Fredrich tapi tetep aja dibui.

Jangan ngeluh lagi ya, nikmati saja hukumannya, weleeeh weleeeh. (Z19)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

#Trending Article

More Stories

Wali Kota Depok ‘Biduan Lampu Merah’

"Kualitas humor tertinggi itu kalau mampu mengejek diri sendiri. Cocok juga ditonton politisi. Belajar becermin untuk melihat diri sendiri yang asli, " - Butet...

DPR Terpilih ‘Puasa Bicara’

“Uang tidak pernah bisa bicara; tapi uang bisa bersumpah,” – Bob Dylan PinterPolitik.com Wakil rakyat, pemegang amanah rakyat, ehmmm, identitas yang disematkan begitu mulia karena menjadi...

Ridwan Kamil Jiplak Jurus Jokowi

“Untuk melakukan hal yang buruk, Anda harus menjadi politisi yang baik,” – Karl Kraus PinterPolitik.com Pemindahan Ibukota masih tergolong diskursus yang mentah karena masih banyak faktor...