Site icon PinterPolitik.com

Dahnil Gembira Dipanggil Polisi?

dahnil anzar dipanggil polisi

Dahnil Anzar. (Foto: Titik.ID)

“Karena bahagia itu sederhana…”


PinterPolitik.com

[dropcap]A[/dropcap]pa yang kalian rasakan ketika tiba-tiba mendapatkan surat panggilan dari polisi? Kaget? Sedih? Marah? Takut? Aihh, lemah nih. Kalau Dahnil Anzar mah beda, bukannya kalut, doi malah merasa gembira. Greget yaaaa. Hehehe.

Pagi tadi, Koordinator juru bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno tersebut memenuhi panggilan polisi dalam kasus hoaks Ratna Sarumpaet. Dahnil diperiksa sebagai saksi.

Dengan wajah bahagia, Dahnil mengaku telah membeberkan informasi penting kepada polisi. Namun, seperti apa informasi tersebut masih menjadi misteri. Doi masih mau main rahasia-rahasiaan. Hufftt…

Tapi gaes, kalau dilihat-lihat dari ekspresi bahagia Dahnil waktu keluar kantor polisi, ku jadi penasaran, itu Bapake abis jadi saksi kasus hoaks apa saksi nikah sih? Sumringah banget gaes. Mirip banget loh sama ekspresi wajah Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais waktu dipanggil polisi terkait kasus yang sama. Widih, widih, mencurigakan…

Dahnil datang ke kantor polisi didampingi oleh sejumlah pengacara. Mantap…

Kenapa setelah dipanggil polisi, Amien Rais dan Dahnil Anzar terlihat bahagia? Hmmmm... Share on X

Ditanya soal proses pemeriksaan yang dijalaninya, Dahnil memang memilih untuk tidak terlalu banyak bicara. Dia mengaku sudah biasa dipanggil polisi untuk dimintai keterangan, termasuk dalam kasus Novel Baswedan. Eaaa, emang ada yang nanya? Bapak satu ini kalau diperhatikan kok malah bangga ya dipanggil polisi. Ckckck.

Setelah Dahnil, bakal ada beberapa orang dari kubu Prabowo-Sandiaga yang masih akan dipanggil ke polisi. Mereka semua masih berstatus saksi.

Coba kita lihat gaes, ekspresi mereka bakal sebahagia Amien Rais dan Dahnil Anzar nggak? Hmm, ada apa di dalam ruang pemeriksaan itu? Hmmmmm….

Ya, hidup itu kadang memang lucu gaes, hal yang harusnya kita takuti bisa jadi malah menyenangkan, begitu pun sebaliknya. Sama halnya dengan kasus Ratna Sarumpaet, isu yang keliatannya akan membuat satu pihak merasa hebat, malah terjadi kebalikannya. Lucu ya gaes? Iya, kayak drama Ratna Sarumpaet itu. Hehehe…

Hingga kini Ratna Sarumpaet diketahui masih ditahan di Polda Metro Jaya. Sedangkan Kubu Prabowo-Sandiaga yang kemarin sempat merasa malu mulai beranjak, move on. Sedangkan aku? Aku masih sibuk berharap semoga bulan depan bisa naik gaji. Ehhh… (E36)

Exit mobile version