‘Syubbanul Wathan’ atau yang berarti ‘Pemuda Cinta Tanah Air’, lagu yang menggambarkan semangat dan perjuangan kaum santri dalam membela Tanah Air itu digubah langsung oleh KH Wahab Hasbullah, salah satu ulama besar sekaligus pendiri organisasi Islam, Nahdlatul Ulama.
KH Wahab Hasbullah adalah salah satu pendorong kebebasan berpikir dan berpendapat di kalangan Nahdliyin. Selain berjasa di bidang keagamaan, kiprah dan jejak politik KH Wahab Hasbullah nyatanya juga dapat ditelusuri jauh sebelum dirinya bersama KH Hasyim Asyari mendirikan NU.