Krisis finansial 1998 menjadi salah satu momen paling penting dalam sejarah Indonesia. Krisis yang melanda Tanah Air telah berujung pada pelengseran Presiden kedua Indonesia, Suharto, dan membuat Indonesia berhutang triliunan rupiah pada International Monetary Fund atau IMF.
Negara kita hampir menjadi negara bangkrut walaupun, semenjak Orde Baru hingga tahun 1996. Padahal Indonesia disebut-sebut telah memasuki era Lepas Landas, karena mengalami peningkatan ekonomi yang bagus. Indonesia bahkan sampai diberi julukkan “East Asian Miracle” oleh Bank Dunia, dan perekonomiannya diperkirakan akan setara dengan Tiongkok, Hong Kong, dan Singapura.
Namun, mimpi-mimpi manis itu hanya sebatas mimpi, karena kenyataannya negara kita harus menerima pahitnya krisis moneter 98. Tapi, apa jadinya ya kalau krisis itu tidak terjadi? Inilah Indonesia bila tidak mengalami krismon 98!