Terpilihnya Mega ini penting karena di kemudian hari, putri Soekarno inilah yang menggantikan Gus Dur menjadi Presiden Indonesia. Ini juga jadi bagian penting dari narasi operasi intelijen – baik di awal kemunculan Megawati di panggung politik nasional, maupun ketiga Gus Dur jatuh dari kekuasaannya. Kisahnya bisa kalian saksiskan di episode-episode yang PinterPolitik pernah buat. Singkat cerita, Mega kemudian menjadi Presiden ke-5 Republik Indonesia setelah Gus Dur dijatuhkan. Indonesia lalu masuk ke sebuah babak baru kekuasaan dengan segala kebijakan – baik yang berhasil maupun yang kontroversial – sebagai titik baru periode pasca Reformasi 1998. Namun, pernah nggak sih kalian bertanya-tanya, apa ya yang akan terjadi pada Indonesia jika Megawati tidak jadi Presiden Indonesia? Akan seperti apa Indonesia? Inilah Jika Republik Tanpa Kuasa Banteng!