Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto bereaksi keras terhadap pernyataan Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang menyebut capres-cawapres 2024 telah dikehendaki oleh pihak tertentu.
Hasto bahkan merespons dua kali beruntun, yakni pada hari Sabtu dan Minggu pekan lalu. Pertama, dia memperingatkan SBY untuk tidak memfitnah Presiden Jokowi. Kedua, Hasto mengatakan SBY mengungkapkan kekhawatiran tanpa fakta dan hanya berkeinginan mendorong agar Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bisa menjadi capres.