Presiden Rusia Vladimir Putin dan Presiden Republik Rakyat Tiongkok (RRT) Xi Jinping dinilai memiliki hubungan yang kompleks terkait hubungan di antara dua negara. Meski di luar tampak akrab dan makin dekat di tengah konflik Rusia dan Ukraina, pemerintahan Putin dan pemerintahan Xi dinilai memiliki divergensi kepentingan.
Beberapa faktor yang mempengaruhi adalah (1) rasa curiga secara strategis antara Rusia dan Tiongkok; (2) kekuatan ekonomi Rusia yang semakin tidak relevan bagi Tiongkok; dan (3) anggapan bahwa konflik Rusia-Ukraina turut mengancam kepentingan Tiongkok.