
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka (@gibran_rakabuming) mengungkapkan bahwa adiknya, Kaesang Pangarep (@kaesangp), tertarik untuk masuk ke dunia politik. Bahkan, kabarnya, Presiden Joko Widodo (@jokowi) pada awalnya juga kaget.
Mendengar kabar ini, banyak partai politik akhirnya tertarik untuk meminang Kaesang sebagai kader mereka. Dengar-dengar, putra bungsu Jokowi tersebut melirik jabatan eksekutif di Kota Solo, Jawa Tengah.