Lingkaran Valeriepieris atau Valeriepieris Circle pertama kali dipopulerkan di internet oleh seorang guru di Amerika Serikat (AS) bernama Ken Myers. Pada tahun 2013, Myers mengunggah sebuah gambar lingkaran yang berpusat pada Laut China Selatan (LCS) seluas 4.000 kilometer. Ia menyebutkan bahwa populasi yang ada di lingkaran itu melebihi populasi negara lain yang berada di luar lingkaran.
Unggahan viral itu mendapat perhatian dari Profesor Ekonomi London School of Economics (LSE), Danny Quah. Profesor Quah kemudian melakukan penelitian dan memverifikasi bahwa klaim yang dipopulerkan Ken Myers adalah benar. Menariknya, Profesor Quah bahkan membuat lingkaran Valeriepieris yang lebih kecil dengan luas 3.300 kilometer. Namun, itu tetap menjadikannya sebagai lingkaran geografis dengan penduduk terbanyak di dunia.