Site icon PinterPolitik.com

Ketika Jokowi Bermesraan di Eropa

infografis ketika jokowi bermesraan di eropa

Presiden Jokowi terlihat mesra dengan beberapa pemimpin negara ketika menghadiri KTT G7 di Jerman. Yang paling menjadi sorotan adalah interaksi Jokowi dengan Presiden AS Joe Biden. Biden terlihat bertukar tawa dengan Jokowi dan sampai merangkulnya. Setelah itu, Jokowi juga terlihat dipeluk oleh Presiden Prancis Emmanuel Macron ketika memasuki ruangan pertemuan.
Di pertemuan ini Jokowi membahas tentang pentingnya mencari solusi atas krisis pangan dan energi yang terjadi akibat konflik Rusia dan Ukraina. Jokowi juga mengajak para negara G7 untuk berinvestasi energi bersih di Indonesia.

Exit mobile version