Presiden Joko Widodo (Jokowi) disebut memberikan arahan kepada Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali untuk mengusulkan Indonesia agar menjadi tuan rumah di Piala Asia 2023 setelah Republik Rakyat Tiongkok (RRT) memundurkan diri. Keputusan ini dikebut karena batas waktu pendaftaran disebut sudah tinggal dua hari saja.
Selain Indonesia, sejumlah negara juga disebut tertarik mengajukan diri sebagai tuan rumah Piala Asia 2023, yakni Australia, Qatar, Jepang, dan Korea Selatan (Korsel). Kira-kira, mengapa Jokowi menginstruksikan agar Indonesia menawarkan diri menjadi tuan rumah?