Bank Dunia (WB) telah merilis laporan terbarunya mengenai prospek ekonomi global. Berdasarkan laporan tersebut, dunia disebut terancam mengalami stagflasi – dengan keadaan ekonomi yang masih melalui pemulihan tetapi terdampak juga oleh konflik yang membara antara Rusia dan Ukraina.
Meski begitu, sejumlah negara – seperti Indonesia – diprediksi bakal memiliki pertumbuhan ekonomi lebih baik dari tahun 2022 hingga tahun 2024 mendatang. Di sisi lain, sejumlah negara besar seperti Amerika Serikat (AS) dan Republik Rakyat Tiongkok (RRT) disebut akan mengalami perlambatan pertumbuhan ekonomi.