Site icon PinterPolitik.com

Ada Apa di Batutulis?

ada apa di batutulis

Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Batutulis, Bogor, Jawa Barat, pada 8 Oktober 2022 kemarin. Namun, pertemuan ini bukan sekali ini saja terjadi – yakni juga pada 22 Oktober 2017, 20 Februari 2018, dan 8 Juli 2018. Tidak hanya Jokowi, Mega juga pernah bertemu dengan Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto pada tahun 2009 silam.

Tempat apa sebenarnya Istana Batutulis ini? Bagaimana sejarahnya sehingga Megawati kerap menggunakannya menjadi tempat pertemuan politik yang dianggap penting.

Kawasan Batutulis mulanya dijadikan tempat singgah dari Abraham van Riebeeck dari pemerintahan kolonial Belanda di akhir abad ke-17 hingga awal abad ke-18. Tanah ini akhirnya dibeli oleh Presiden Soekarno pada tahun 1960-an dan dibangun istana dengan R.M. Soedarsono sebagai arsiteknya – sehingga mirip dengan Istana Tampaksiring di Bali.

Istana Batutulis (Hing Puri Bima Sakti) akhirnya disita oleh pemerintahan Soeharto di era Orde Baru. Pengelolaannya dikembalikan kepada keluarga Soekarno pada masa pemerintahan Abdurrahman Wahid (Gus Dur).

Exit mobile version