Site icon PinterPolitik.com

Fadli ‘Keseleo’ Bahas LGBT?

Fadli Keseleo Bahas LGBT

(doc: istimewa)

Haruskah kaum LGBT ditolak kehadirannya di Indonesia yang majemuk ini?


PinterPolitik.com

[dropcap]M[/dropcap]usim hujan kayak gini, emang paling pas minum yang anget-anget. Manjiw alias mantap jiwa. Pembahasan soal  lesbian, gay, biseksual, dan transgender (LGBT) di Indonesia juga sedang anget-angetnya. Unchhh, banyak orang bisa baperan nih.

Dan memang betul banyak pihak yang sukses baperan lalu mengajukan protes. Mereka menolak kehadiran kaum LGBT di Indonesia dan menganjurkan agar dipidanakan saja. Fadli Zon termasuk salah satu yang ikut-ikutan baper. Ya Lord, dia lagi, dia lagi.

Bang Fadli bilang bahwa semua agama pasti menolak perilaku penyimpangan seksual seperti yang dilakukan oleh kaum LGBT. Nah, kalau ini masih sejalan dengan ajaran agama.Tapi, kalau bilang LGBT itu udah kayak virus yang harus secepat mungkin dibasmi, biar nggak menyebar kepada anak-anak kecil, hm, ini yang bikin gajebo alias gak jelas bro.

Mengapa begitu? Soalnya terlalu rendah kalau menyamakan kaum LGBT dengan virus. Bukankah mereka juga sesama anak cucu Adam yang patut dihargai hak asasinya? Hm, au ah, ucing ala uwe mikirinnya.

Apakah Bang Fadli  pura-pura keseleo ngomong soal LGBT atau memang kudet alias kurang update dengan informasi seputar LGBT? Entahlah. Bang Fadli butuh kuliah terbang soal budaya toleransi, eh?

Kelihatannya Bang Fadli hanya mau ikut ramai doang. Apalagi sekarang kan udah masuk tahun politik, bisa jadi ini menjadi salah satu strategi untuk menaikan elektabilitas Gerindra. Siapa yang tahu?

Akhir-akhir ini memang banyak orang yang jadi ‘seksi repot’ untuk memprotes keberadaan kaum LGBT di tanah air. Bahkan ada anggota de-pe-er yang dengan gagah berani menyerukan kepada seluruh ormas Islam di Indonesia untuk memboikot salah satu kedai kopi ternama asal Amerika Serikat. Lantaran CEO-nya, terang-terangan mendukung pernikahan sesama jenis. Tapi, kenapa mereka nggak berani untuk memblokir Faceb**k, C*c*-c*l* maupun G**gle, yang pemiliknya juga mendukung LGBT atau ikut memboikot produk yang berlogo ‘apel digigit’, yang salah satu founding fathers-nya adalah seorang gay? Yah, berani sih berani, tapi cuma gertak sambal doang, hahaha, capek deh. (K-32)

Exit mobile version