“Semua kata rindumu semakin membuatku tak berdaya menahan rasa ingin jumpa” – Dewa 19, grup band asal Indonesia
PinterPolitik.com
Kalau sedang dilanda rindu dan memiliki keinginan untuk bertemu dengan seseorang, lirik lagu Kangen dari Dewa 19 di awal tulisan memang paling cocok untuk didengarkan dan paling sering teringat, gengs. Iringan musik dan liriknya ini, cuy, bisa banget membuat pendengar bucin-nya semakin baper dan galau.
Sepakat gak nih? Apalagi, dengan diterapkannya kebijakan social distancing, behh, rasanya ingin pasti ingin meloncat gitu.
Ngomongin soal rindu nih, sepertinya cocok banget kalau dikaitkan dengan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab nih. Soalnya, doi juga merasakan hal yang sama nih.
Sejak pencekalan yang doi rasakan sejak tanggal 11 Agustus tahun lalu, terhitung sudah hampir 9 bulan Habib Rizieq tidak menyapa para pecintanya. Wadadaww, sembilan bulan itu bukan waktu yang sebentar loh, cuy.
Rasa kangen bin rindu itu mungkin dilepaskan dengan selalu mengakses informasi tentang keadaan negara Indonesia terini. Ya, bagaimana pun, Indonesia kan tetap tanah airnya Habib Rizieq (HRS), gengs. Jadi, wajarlah untuk temu kangen meskipun secara daring.
Beliau juga selalu menasihati jamaahnya dengan memberikan beberapa fatwa. Contohnya saja, seperti baru–baru ini diberitakan media, HRS mengimbau semua jamaahnya mulai dari FPI, Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF), dan Persaudaraan Alumni (PA) 212 untuk menggalang donasi.
Memang sih, HRS ini perhatian ya, gengs, meski masih berada di Arab Saudi. Kalau kata mas Vidi Aldiano sih, “jauh di mata, namun tetap dihati,” cuy.
Tapi, cuy, ada sesuatu yang menarik dari imbauan Imam Besar FPI ini. Pasalnya, doi mengimbau jemaahnya untuk membuat sebuah rekening donasi khusus untuk DKI Jakarta yang mana merupakan episentrum virus Corona di Indonesia. Hmm, kok hanya DKI Jakarta?
Sekilas memang terlihat positif dan baik-baik saja. Namun, bukannya aneh, cuy, menyiapkan rekening donasi khusus untuk satu wilayah saja. Padahal kan pageblug Corona ini masalah nasional bahkan sudah ditetapkan statusnya menjadi darurat kesehatan oleh pemerintah.
Terlebih, jika ditinjau kembali, jemaah Habib Rizieq yang tergabung dalam organisasi FPI, GNPF, dan PA 212 bukan hanya wilayah Jakarta saja – tapi juga tersebar di seluruh penjuru Indonesia. Dengan kondisi ini, tentunya, tidak hanya Jakarta saja yang menjadi daerah penggalangan donasi. Apa tidak akan muncul kecemburuan di antara para jamaah doi di daerah-daerah lain, gengs?
Selain itu, daerah yang membutuhkan bantuan alat pelindung diri (APD) bukan hanya ada di DKI Jakarta tetapi seluruh daerah Indonesia yang terdampak Corona, seperti Jawa Barat yang menempati posisi kedua dengan kasus terbanyak positif Corona.
Ya, semoga saja HRS juga mempertimbangkan untuk menyalurkan bantuan ke daerah-daerah lain juga. Kan, selama ini FPI dikenal paling gercep kalau memberi bantuan hingga pelosok-pelosok daerah. (F46)
► Ingin lihat video menarik lainnya? Klik di bit.ly/PinterPolitik
Ingin tulisanmu dimuat di rubrik Ruang Publik kami? Klik di bit.ly/ruang-publik untuk informasi lebih lanjut.