HomeCelotehNasDem Hampir Pasti Lawan PDIP?

NasDem Hampir Pasti Lawan PDIP?

Partai NasDem akan mengumumkan calon presiden (capres) yang akan diusungnya pada Rapat Kerja Nasional (Rakernas). Ahmad Sahroni, Bendahara Umum Partai NasDem memberikan petunjuk terkait sosok yang akan didukung. Lantas, mungkinkah itu petunjuk NasDem akan melawan PDIP?


PinterPolitik.com

Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai NasDem menjadi sorotan pada pekan ini. Selain agenda utama  untuk mengumumkan nama-nama calon presiden (capres), juga untuk merampungkan aspirasi akar rumput partai yang mendorong agar NasDem segera membentuk poros koalisi.

Seperti yang diketahui, sikap Partai NasDem dalam Rakernas ini akan mempengaruhi arah kebijakan yang saat ini disoroti oleh banyak kalangan. Banyak pihak sedang mengamati, apakah arah kebijakan Partai NasDem akan tetap dalam lingkar Istana, yang saat ini sedang berlangsung, ataukah akan melangkah keluar Istana.

Prananda Surya Paloh, Ketua Steering Committee Rakernas NasDem, mengatakan kriteria capres yang akan diusung NasDem adalah pribadi yang memiliki semangat juang dan punya visi yang sama dengan partainya.

Tentunya pernyataan anak Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh ini merupakan pernyataan yang normatif untuk ditelaah, karena tidak spesifik mengerucut untuk menjawab siapa figur yang dimaksud oleh partai.

Jawaban lain pun muncul dari Bendahara Umum DPP Partai NasDem Ahmad Sahroni yang mengatakan bahwa ciri-ciri calon presiden yang bakal diusung partainya pada Pilpres 2024 mendatang adalah laki-laki.

Mungkin ini masih umum, tapi banyak pihak yang mengindikasikan bahwa pernyataan Sahroni ini merujuk pada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Sejauh ini Anies digadang-gadang akan didukung NasDem, ditambah pula yang memberi komentar adalah Sahroni, sosok yang saat ini dianggap menjadi “joki” Anies suksesnya Formula E di Jakarta.

Laki-laki menjadi kata kunci yang menarik. Jika merunut nama-nama dalam bursa kandidat capres pada Pilpres 2024 mendatang nama laki-laki begitu banyak. Sementara nama perempuan tidak banyak dan besar kemungkinan merujuk pada Puan Maharani.

Baca juga :  PDIP Gabung Prabowo, Breeze atau Hurricane? 
infografis gerindra nasdem berkoalisi
Partai NasDem

Jika spoiler dari Sahroni benar bahwa laki-laki yang akan didukung NasDem, maka tentunya nama Puan bukan pilihan NasDem. Hal ini  akan semakin menarik, karena dapat ditafsirkan pula bahwa NasDem akan memilih jalan yang berbeda, yaitu melangkah keluar dari koalisi Istana yang selama ini sudah terjalin.

Dengan kata lain, pada Pilpres 2024 nanti kita akan melihat pertarungan antara Partai NasDem dengan PDIP – dengan catatan Puan diusung partai banteng. Well, kita lihat saja, siapa laki-laki yang dimaksud Sahroni tersebut. (I76)


Strategi rahasia Partai NasDem
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

#Trending Article

More Stories

Ganjar Punya Pasukan Spartan?

“Kenapa nama Spartan? Kita pakai karena kata Spartan lebih bertenaga daripada relawan, tak kenal henti pada loyalitas pada kesetiaan, yakin penuh percaya diri,” –...

Eks-Gerindra Pakai Siasat Mourinho?

“Nah, apa jadinya kalau Gerindra masuk sebagai penentu kebijakan. Sedang jiwa saya yang bagian dari masyarakat selalu bersuara apa yang jadi masalah di masyarakat,”...

PDIP Setengah Hati Maafkan PSI?

“Sudah pasti diterima karena kita sebagai sesama anak bangsa tentu latihan pertama, berterima kasih, latihan kedua, meminta maaf. Kalau itu dilaksanakan, ya pasti oke,”...