HomeCelotehManuver Anies Cari Gandengan

Manuver Anies Cari Gandengan

Kecil Besar

“Ngobrol ringan-ringan saja, soal makanan. Yang agak berat tanya soal Covid”. – Zulkifli Hasan, Ketua Umum Partai Amanat Indonesia (PAN)


PinterPolitik.com

Nama Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan emang jadi salah satu kandidat terkuat untuk maju di Pilpres 2024 mendatang. Selain karena posisi politiknya yang dianggap mampu mewakili kelompok-kelompok yang berseberangan dengan pemerintah, Anies sendiri dianggap punya elektabilitas yang menjanjikan.

Namun, masalah utama Pak Anies adalah doi nggak punya dukungan partai politik. Padahal kan di Indonesia, kalau mau jadi presiden kudu minimal dapat dukungan dari parpol atau koalisi parpol.

Baca Juga: Pidato Pelantikan, Jokowi Seorang Utilitarian?

Makanya, ini yang membuat Pak Anies harus mulai memikirkan gandengan atau parpol mana yang bakal bisa mengusungnya. Nggak heran, beberapa waktu terakhir ini Pak Anies lantas mulai sering bersafari ke partai-partai politik.

Yang terbaru adalah pertemuannya dengan Ketua Umum Partai Amanat Indonesia (PAN) Zulkifli Hasan pada hari pertama Idul Fitri 1442 Hijirah beberapa waktu lalu. Emang sih, Pak Zulkifli mengatakan bahwa pertemuan itu sebatas silaturahmi dalam rangka Lebaran.

Dalam pertemuan itu, Zulkifli mengaku membicarakan sejumlah hal, dari soal makanan hingga penanganan pandemi Covid-19. Terkait penanganan Covid-19, Zulkifli menegaskan partainya mendukung penuh larangan mudik. Selain itu, ia mengimbau pemerintah memperketat protokol kesehatan terhadap kedatangan orang dari luar negeri.

Hmm, yakin nih cuma ngomongin hal-hal yang demikian aja? Nggak sampai bahas soal dukungan politik untuk Pilpres nih? Uppps.

Tapi emang wajar sih jika spekulasi akhirny  a berkembang di sana sini soal kaitan pertemuan ini dengan pencalonan Anies di Pilpres 2024. Soalnya, sebelumnya juga Anies telah bertemu dengan Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY.

Baca juga :  Anies-Gibran Perpetual Debate?

Makanya, bisa dibilang Pak Anies terlihat memang tengah melebarkan sayap jelang akhir masa jabatannya di DKI Jakarta demi meraih dukungan politik. Anies jelas tidak punya posisi partai politik dan berharap bisa mendapatkan dukungan.

Apalagi, beberapa kader Golkar justru sudah merasa dan meramalkan bahwa Pilpres 2024 adalah Anies vs Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Ini kader Golkar yang partainya itu terlihat ingin mencalonkan Ketua Umum mereka Airlangga Hartarto loh yang bilang.

Hmm, berasa ini Pak Anies lagi kayak iklan-iklan di truk gitu ya. Yang bunyinya: “Truk aja gandengan, masa kamu enggak?” Uppps. Hehehe. Menarik untuk ditunggu kelanjutannya. (S13)

► Ingin lihat video menarik lainnya? Klik di bit.ly/PinterPolitik

Ingin tulisanmu dimuat di rubrik Ruang Publik kami? Klik di bit.ly/ruang-publik untuk informasi lebih lanjut.

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

#Trending Article

More Stories

It is Gibran Time?

Gibran muncul lewat sebuah video monolog – atau bahasa kekiniannya eksplainer – membahas isu penting yang tengah dihadapi Indonesia: bonus demografi. Isu ini memang penting, namun yang mencuri perhatian publik adalah kemunculan Gibran sendiri yang membawakan narasi yang cukup besar seperti bonus demografi.

Aguan dan The Political Conglomerate

Konglomerat pemilik Agung Sedayu Group, Aguan alias Sugianto Kusuma, menyiapkan anggaran untuk program renovasi ribuan rumah.

Nadir Pariwisata: Kita Butuh IShowSpeed

Kondisi sektor pariwisata Indonesia kini berada di titik nadir. Di balik layar kebijakan dan pernyataan resmi pemerintah, para pelaku industri perhotelan sedang berjuang bertahan dari badai krisis.