HomeCelotehJokowi Jadi Seorang Avenger?

Jokowi Jadi Seorang Avenger?

Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali mendapatkan julukan dari para mahasiswa. Kali ini, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Pemerintahan Mahasiswa (PM) Universitas Udayana menjuluki Jokowi sebagai the Guardian of Oligarch dengan melakukan edit terhadap poster film ala Marvel Studios. Apa Jokowi sekarang seorang Avenger?


PinterPolitik.com

Siapa yang nggak tahu Avengers? Paling tidak, kalian pasti pernah mendengarnya. Yup, Avengers ini merupakan perkumpulan fiktif yang beranggotakan sejumlah para pahlawan super – mulai dari Iron Man, Captain America, Black Widow, dan sebagainya.

Seperti yang banyak diketahui orang, para Avengers ini merupakan tokoh-tokoh pahlawan super yang berasal dari komik-komik Marvel. Di sejumlah film terbarunya, para Avengers ini beraksi melawan satu musuh yang sangat kuat, yakni Thanos.

Alhasil, para Avengers ini bekerja sama dengan para pahlawan super lain yang sebelumnya belum pernah ditemui, seperti Dr. Strange hingga Guardians of Galaxy. Nah, dari anggota-anggota Guardians of Galaxy yang melindungi galaksi, ada satu anggota yang berasal dari Bumi. Namanya adalah Peter Quill alias Star-Lord.

Uniknya, akhir-akhir ini, muncul tuh sosok Star-Lord baru di Indonesia. Bahkan, sosok ini adalah salah satu pejabat tertinggi di Indonesia. Beliau adalah Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Kehadiran sosok ini terungkap setelah Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Pemerintahan Mahasiswa (PM) Universitas Udayana mengunggah sebuah poster bergambarkan Star-Lord dengan muka Presiden Jokowi. Uniknya lagi, di poster itu, dituliskan sebuah julukan untuk sang presiden, yakni “Guardian of the Oligarch”.

Wah wah, keren juga nih kalau ternyata ada anggota Avenger baru yang berasal dari Indonesia. Kan, biasanya tuh, para pahlawan super Marvel ini kalau nggak berasal dari Amerika Serikat (AS) ya dari Wakanda.

Baca juga :  Flashback Bittersweet Memories Jokowi-PDIP

Baca Juga: Jokowi, Tiongkok, dan Bayangan Nazi

Menanti Pilot Jokowi

Eh, bukannya Pak Jokowi beberapa tahun lalu udah bergabung dengan Avengers ya? Kan, dalam salah satu pidato di forum internasional, Pak Jokowi udah pernah mengajak pemimpin-pemimpin dunia lainnya untuk melawan Thanos tuh.

Hmm, kalau gitu, sekarang siapa ya yang dilawan oleh Pak Jokowi sebagai Guardian of the Oligarch? Apakah Thanos baru kini berasal dari AS? Kan, Presiden AS Joe Biden berkali-kali bilang tuh bakal ngelawan siapa-siapa yang mengancam demokrasi, hak asasi manusia (HAM), dan gerakan anti-korupsi. Waduh, siap nggak tuh Pak Jokowi?

Ya, terlepas dari benar atau tidaknya ada Thanos baru yang menghantui Pak Jokowi, sebenarnya aksi para mahasiswa yang melontarkan kritik via meme seperti ini bisa jadi semacam gerakan ala Avengers tuh yang melawan pemerintahan yang kurang baik kinerjanya di mata masyarakat.

Gimana nggak mirip Avengers? Tiba-tiba, satu per satu BEM dari bermacam-macam perguruan tinggi membuat meme-meme yang sifatnya satire kepada Presiden Jokowi dan sejumlah pejabat negara lainnya.

Hmm, masa iya nih semuanya pada latah aja nih? Soalnya tuh, setelah BEM Universitas Indonesia (UI) populer dengan meme King of Lip Service-nya, sejumlah BEM seperti BEM Universitas Negeri Semarang (Unnes) dan BEM PM Udayana langsung ikutan membuahkan meme-meme baru.

Hmmtapi nih, kalau iya para mahasiswa ini bergerak bak Avengers, kira-kira Thanos-nya siapa ya? Masa iya Pak Jokowi yang jadi Thanos-nya? Mungkin, para mahasiswa perlu juga cari nih siapa sosok Thanos sebenarnya di balik kekacauan negeri ini tuhHayoo, siapa ya? Hehe. (A43)

Baca Juga: Di Mana Jokowi?


► Ingin lihat video menarik lainnya? Klik di bit.ly/PinterPolitik

Baca juga :  PDIP “Menderita” Gara-gara Megawati?

Ingin tulisanmu dimuat di rubrik Ruang Publik kami? Klik di bit.ly/ruang-publik untuk informasi lebih lanjut.

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

#Trending Article

More Stories

Ketika Chill Guy Hadapi PPN 12%?

Mengapa meme ‘Chill Guy’ memiliki kaitan dengan situasi ekonomi dan sosial, misal dengan kenaikan PPN sebesar 12 persen pada Januari 2025?

The Real Influence of Didit Hediprasetyo?

Putra Presiden Prabowo Subianto, Didit Hediprasetyo, memiliki influence tersendiri dalam dinamika politik. Mengapa Didit bisa memiliki peran penting?

Gibran Wants to Break Free?

Di tengah dinamika politik pasca-Pilkada 2024, seorang wapres disebut ingin punya “kebebasan”. Mengapa Gibran Rakabuming wants to break free?