Site icon PinterPolitik.com

Bangga Hasto Pakai Baju Putih

Bangga Hasto Pakai Baju Putih

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto tiba di KPK untuk jalani proses pemeriksaan. (Foto: Antara)

“White shirt now red, my bloody nose” – Billie Eilish, penyanyi asal Amerika Serikat


PinterPolitik.com

Upaya untuk mengungkap kasus dugaan suap pergantian antarwaktu (PAW) sepertinya masih jauh dari kata tuntas. Bagaimana tidak? Keberadaan buron eks-kader PDIP Harun Masiku pun hingga kini masih belum diketahui oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Meski begitu, KPK tampaknya masih melanjutkan penuntasan kasus itu dari angle lain, yakni dengan melanjutkan pemeriksaan terhadap Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto. Pak Hasto ini sebelumnya disebut-sebut memiliki kaitan dengan kasus ini dengan adanya kabar bahwa terdapat staf beliau yang turut ditangkap dalam operasi tangkap tangan (OTT) eks-Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Wahyu Setiawan.

Walau belum jelas apakah beliau terlibat atau tidak, Pak Hasto tetap datang dan menjalani proses pemeriksaan yang dilakukan oleh lembaga antirasuah tersebut. Beliau juga menjamin bahwa beliau serius tuh dalam membantu KPK menyelesaikan kasus ini.

Ya, sebagai masyarakat biasa, pasti banyak yang penasaran dong mengenai kelanjutan dari pemeriksaan Pak Hasto itu. Eh, tapi, Pak Hasto nggak mau ngejawab dan menyerahkan perihal tersebut pada KPK sebagai pihak yang lebih berhak untuk menjelaskan kepada publik.

Hmm, mungkin, Pak Hasto takut spoiler tuh atas misteri kasus Pak Harun ini. Bisa saja, beliau takut keceplosan tuh kayak Tom Holland – aktor asal Amerika Serikat – yang kerap membagikan spoilers soal film dan seri yang dibintanginya, seperti soal kisah dalam Avengers: Endgame.

Eh, walaupun Pak Hasto nggak mau berbagi, beliau punya topik lain yang akhirnya jadi bahan pembicaraan dengan para awak media, yakni baju putih yang dikenakannya. Kata beliau, baju putih itu merefleksikan keseriusan beliau dalam menjalani proses pemeriksaan KPK.

Wah, Pak Hasto kayaknya perlu lebih kreatif nih. Kan, baju putih sudah jadi trademark yang khas dari Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sering lho Pak Jokowi dan Ma’ruf Amin mengenakan pakaian putih ketika kampanye dulu. Kan, Pak Hasto sering ikut. Masa nggak tau?

Ya, terlepas itu mirip atau tidak dengan baju putih yang sering dipakai oleh Pak Jokowi, Pak Hasto kayaknya perlu berhati-hati. Kan, pakaian berwarna putih adalah jenis warna pakaian yang paling gampang terlihat kotor apabila terkena noda. Ya, semoga saja baju Pak Hasto tidak sampai berubah warna menjadi oranye. Hehe. (A43)

► Ingin lihat video menarik lainnya? Klik di bit.ly/PinterPolitik

Ingin tulisanmu dimuat di rubrik Ruang Publik kami? Klik di bit.ly/ruang-publik untuk informasi lebih lanjut.

Exit mobile version