“Mengapa emosimu mudah terbakar dan mudah meledak-ledak? Itu emosi atau LPG subsidi ya?” ~GRDZM
PinterPolitik.com
[dropcap]P[/dropcap]residen Jokowi mengaku agenda kegiatannya semakin padat belakangan ini, terutama saat akhir pekan. Jokowi mengaku, saat akhir pekan, agendanya bisa dua kali lipat lebih banyak dari hari biasanya. Weleh-weleh.
Ketahuan deh, Jokowi lebih senang ngejar jabatan dibanding kerja saat punya jabatan. Buktinya agenda kampanye sabtu minggu lebih padat dibanding saat hari kerja jadi presiden. Wkwkwk, kadang-kadang terlalu polos nih Jokowi.Wkwkwk, bercanda cuy!
Jokowi mengatakan, dirinya justru terkadang lebih bisa menarik napas pada hari-hari kerja, bukan pada saat akhir pekan. Ia juga mengaku lebih senang hari biasa, daripada hari libur Sabtu dan Minggu.
Jokowi juga memberikan pembuktiaan pada minggu yang lalu, pagi-pagi jam 6 dirinya sudah sampai di Pasar Anyar di Kabupaten Tangerang. Jam 6 pagi ke pasar kemudian masuk ke hotel kembali sudah tengah malam. Pagi-pagi besoknya sudah harus menghadiri acara lagi. Weleh-weleh.
Menurut pengakuan mantan gubernur DKI Jakarta itu, dirinya pun kerap menyampaikan keluhannya kepada Mensesneg Pratikno yang merancang jadwal untuknya tersebut seperti ini:
“Pak Menteri, saya ini juga sama lho seperti yang lain-lain, punya rasa capek dan punya rasa lelah. Jangan dipikir saya kayak mesin robot, dibawa ke sana dibawa ke sini.”
Wkwkwk, ternyata doi manusia juga gengs, eyke kira selama ini doi itu … Hayo, apa hayoo? Ckckck. Share on XIntinya mah gengs, Presiden Jokowi mengaku perlu ada waktu jeda dan istirahat agar tidak terlampau lelah. Tetapi mau bagaimana kalau Mensesneg sudah bolak balik bilang: “Pak kalau ini enggak didatangi, mereka kecewa loh.” Mau enggak mau deh harus jalan.
Nah, sekarang kalian sudah tahu kan gimana susahnya mengejar jabatan presiden. Apalagi di posisi petahana. Belum ditagih janji program kerja, belum ditagih janji datang acara, belum dibilang presiden gagal, dan lain sebagainya. Jadi maklum aja deh kalu belakangan ini kita suka mendengar Jokowi ngomong kasar, contohnya kayak sontoloyo, genderuwo, buta, dan tuli. Wong Jokowi lagi capek banget. Betul apa betul? (G35)