“Jangan kau bangunkan perempuan yang sedang dilanda cinta. Biarkan dia larut dalam mimpi manis, agar tak menangis saat menghadapi fakta yang ternyata pahit.”
PinterPolitik.com
[dropcap]K[/dropcap]eberpihakan pada kemajuan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) menjadi salah satu gagasan utama PAN dan Prabowo-Sandi untuk memperbaiki ekonomi nasional. PAN dan Prabowo-Sandi ingin UKM mendapat tempat strategis dalam perekonomian nasional.
Menurut Ketum PAN, Zulkifli Hasan, perlu ada modal yang lebih besar, perlindungan dari pemerintah dan bagaimana caranya membuat UKM bisa go internasional. Nah kalau UKM bisa sampai go Internasional, bukan UKM lagi dong namanya. Tapi sudah bisa disebut itu sebagai usaha besar bang? Gimana enggak besar, pasarnya dunia internasional! Wkwkwk.
Tapi gapapa nih wahai netizen, apa yang diniatkan Zulkifli dan Sandi adalah niatan yang baik dan patut nih kita dukung programnya. Soalnya kan programnya pro sama usaha kecil dan semoga apa yang ditekadkan oleh Zulkifli dan Sandi ini tidak hanya sekedar janji kampanye!
Semoga aja terpilih atau tidak terpilihnya Sandi, para politisi oposisi tetap konsisten untuk membangun negeri, bukan sekedar janji-janji doang kalau ada maunya aja! Betul apa betul?
Oh iya, selain itu Zulkifli juga menyebutkan di era kemajuan teknologi informasi dan media sosial ini, UKM harus diberikan motivasi, bekal, dan dorongan untuk go International. Share on XSemua itu bisa dilakukan melalui aplikasi belanja online yang nilainya terus meningkat. Ini seharusnya menjadi peluang UKM untuk memasarkan produknya ke seluruh dunia. Tugas pemerintah adalah menyiapkan sumber daya manusianya dan membuka jalan untuk UKM.
Hmm, tapi emang itu program baru? Bukannya yang sekarang sudah kayak gitu ya? Hayoo, bang Sandi jangan salah data lagi loh, nanti beneran ditenggelamkan sama menteri Susi. Wkwkwk.
Wah kalau gini ceritanya, apa pemerintah mau terjun aktif juga dalam hal situs belanja online? Waduh-waduh apa enggak ngeri tuh nanti malah dibilang kontra kebebasan dan dituduh rezim otoriter? Weleh-weleh.
Gimana menurut kalian setelah mengetahui apa yang menjadi niatan Zulkifli-Sandi? Apa menurut kalian tekad mereka menjadi suatu hal yang positif akan benar tereksekusi? Atau tekad mereka hanya sekedar ilusi bayang-bayang semu yang tak mungkin terealisasi? (G35)