Agus mengapresiasi sambutan warga terhadap kedatangannya.
pinterpolitik.com – Senin, 2 Januari 2017
JAKARTA – Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Calon gubernur DKI Jakarta nomor urut 1, berkampanye di Jalan Perjuangan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (2/1/2017). Dalam kesempatan itu, Agus mengucapkan selamat tahun baru 2017 kepada warga.
“Insya Allah tahun baru gubernurnya (gubernur DKI Jakarta) baru,” ujar Agus, di hadapan warga.
Agus mengapresiasi sambutan warga terhadap kedatangannya. Pasalnya, oleh warga Jalan Perjuangan, Agus disambut meriah mulai dari atraksi petasan, kesenian marawis, serta diberikan sorban berwarna hijau.
Agus menyampaikan saat ini dirinya bersama calon wakil gubernur DKI Jakarta, Sylviana Murni, tengah menyiapkan program untuk melakukan perubahan di Jakarta. Jika terpilih, Agus ingin lebih memajukan Jakarta dan mensejahterakan warganya.
“Mari kita bersatu. Kalau mau perubahan (di Jakarta) jangan lupa tanggal 15 Februari 2017, coblos nomor urut 1,” ujar Agus kepada warga yang hadir di lokasi kampanyenya.
Agus pun menyampaikan beberapa program unggulannya. Salah satunya adalah program dana bergulir Rp 1 miliar pertahun bagi RT dan RW.
Putra Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono itu juga mengatakan akan mengembangkan usaha kecil menengah (UKM). Sebab, menurut dia, UKM merupakan penggerak perekonomian rakyat.
“Ingat, tahun baru gubernur baru,” ucap Agus lagi. (kmpscom/S13)